Hai!
Kampung Pelangi terletak di pusat kota Semarang, di Kelurahan Randusari, tepatnya. Tahu Lawang Sewu, kan? Ya, Kampung Pelangi ini terletak tak jauh dari Lawang Sewu. Tempat ini udah jadi destinasi wisata baru di Semarang karena uniknya rumah-rumah bercat colorful di kampung ini. Selain rumah-rumah colorful, juga banyak tembok yang dipenuhi mural-mural unik dan bahkan tak sedikit yang bernuansa ala-ala 3D.
Seperti judulnya, Kampung Pelangi on pictures, jadi dalam post ini aku akan nunjukin hasil foto-foto waktu aku ke Kampung Pelangi bulan Juni kemarin!
Walaupun tinggal dan menetap di Semarang, aku baru tahu tempat ini lewat Instagram! Padahal Kampung Pelangi ini terletak di daerah yang sering aku lewati tiap akhir pekan, haha.
Oh ya, di depan pintu masuk menuju Kampung Pelangi, kita akan banyak menjumpai toko-toko bunga segar, contohnya seperti yang aku pegang di foto ini.
Pinggiran jalan di Kampung Pelangi memang sejak dulu dipenuhi oleh toko-toko bunga. Dulunya, toko bunga tersebut tidak beraturan tata letaknya, namun sekarang sudah tertata rapi menjadi kios-kios cantik penuh bunga segar.
Bunga-bunga yang dijual dipetik langsung dari Bandungan (daerah dataran tinggi di Kabupaten Semarang) dan dijual per tangkai juga per buket.
dengan Ruth. |
Aku pergi dengan kedua sepupuku (Aretha dan Ruth) juga dengan Trino, teman Aretha. Waktu di Kampung Pelangi kami habiskan dengan berfoto-foto dan menelusuri tiap sudut kampung ini. Oh ya, kalau ke sini, jangan lupa bawa topi, sunglasses, atau apapun yang bisa melindungi diri dari panas terik matahari. Ya,cuaca di kampung ini sangat terik dan tak banyak tempat untuk bisa berteduh. Kami pun tak tahan berlama-lama karena kami datang di tengah hari.
Reno, penduduk Kampung Pelangi